humaspolresbantuldiy@gmail.com 085600479110

Bhabinkamtibmas Kalurahan Jagalan Sambang Warga, Jalin Sinergi untuk Kamtibmas Kondusif

24 Jun 2025    14:34

Bhabinkamtibmas Kalurahan Jagalan Aiptu Muh Syarifudin melaksanakan kegiatan sambang warga di Dusun Sayangan, Jagalan, Banguntapan, Bantul, Selasa (24/6/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan dengan warga dan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.

Aiptu Muh Syarifudin berdialog aktif dengan warga setempat, memberikan imbauan kamtibmas, dan mengajak warga untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Kehadirannya disambut hangat oleh warga yang antusias berdiskusi dan bertukar informasi mengenai upaya menjaga kondusivitas lingkungan.

Sambang ini merupakan wujud nyata komitmen Polri dalam membangun komunikasi yang erat dengan masyarakat. Dengan pendekatan humanis dan proaktif, Bhabinkamtibmas Kalurahan Jagalan berupaya memperkuat sinergi antara aparat keamanan dan warga untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.

Diharapkan, melalui kegiatan sambang ini, hubungan antara Polisi dan masyarakat semakin solid, sehingga dapat bersama-sama menjaga ketentraman dan keamanan di wilayah Banguntapan. Kerjasama yang erat antara aparat keamanan dan warga merupakan kunci utama dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini