Bhabinkamtibmas Kalurahan Palbapang Laksanakan Pengamanan dan Pengaturan Lalu Lintas
6 Feb 2025 13:09

Kegiatan ini melibatkan beberapa pihak, di antaranya Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bantul, Kaur Pangripto Kalurahan Palbapang, Babinsa Kalurahan Palbapang, serta Bhabinkamtibmas setempat.
Dalam pelaksanaannya, Bhabinkamtibmas memastikan kegiatan berjalan dengan aman dan lancar, serta mengatur arus lalu lintas guna menghindari kemacetan di sekitar lokasi. Pemotongan pohon dilakukan sebagai langkah antisipasi terhadap potensi bahaya pohon tumbang yang dapat mengganggu pengguna jalan.
Kapolsek Bantul melalui Bhabinkamtibmas Kalurahan Palbapang menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap keselamatan masyarakat serta upaya menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman.
"Alhamdulillah, kegiatan berjalan dengan lancar dan terkendali. Kami mengimbau kepada masyarakat untuk selalu berhati-hati di jalan dan segera melaporkan jika menemukan pohon yang berpotensi membahayakan," ujar Bripka Sutejo Pramono.
Dengan adanya pengamanan ini, diharapkan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Palbapang tetap terjaga dengan baik. (Humas Polsek Bantul)
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini