humaspolresbantuldiy@gmail.com 085600479110

Bhabinkamtibmas Kalurahan Wukirsari Kawal Seleksi Dukuh Singosaren

7 Dec 2025    17:12

Bhabinkamtibmas Kelurahan Wukirsari, Bripka Chrismawan Adi Nugroho, melaksanakan pengamanan dan monitoring seleksi Dukuh Singosaren yang digelar di Aula Kantor Kalurahan Wukirsari, Imogiri, Bantul, Minggu (7/12/2025).

Kehadirannya sebagai bentuk dukungan terhadap kelancaran proses seleksi yang mengedepankan prinsip transparansi, akuntabilitas, dan objektivitas. Serta diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh pihak yang terlibat dalam proses seleksi.

Seleksi tersebut dihadiri oleh berbagai pihak, antara lain Lurah Wukirsari, tim penguji independen dari APMD Yogyakarta, Bamuskal, Babinsa, serta perangkat kalurahan lainnya.

Adapun peserta yang mengikuti ujian seleksi Dukuh Singosaren terdiri dari empat calon kandidat, yaitu Dyah Ekowati, Diah Cahyani, Firza Ahmad Maulana, dan M. Chesar Gilang Fahlefi.

Proses seleksi dilakukan dengan penilaian yang didasarkan pada kombinasi nilai ujian dan rekam jejak pengalaman kerja masing-masing kandidat. Tim penguji independen dilibatkan secara aktif untuk menjamin profesionalisme dan objektivitas penilaian.

Diharapkan, dengan proses seleksi yang transparan, akan terpilih seorang Dukuh yang kompeten dan mampu membawa kemajuan bagi wilayah Singosaren.


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini