humaspolresbantuldiy@gmail.com 085600479110

Bhabinkamtibmas Tamantirto Lakukan Sambang dan Berikan Himbauan Kamtibmas di Bengkel Nasmoco Jadan

4 Dec 2025    08:58

Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif, Bhabinkamtibmas Kalurahan Tamantirto, Bripka Agus S SH, melaksanakan kegiatan sambang dan himbauan kepada karyawan serta petugas keamanan di Bengkel dan Penjualan Nasmoco yang berada di Dusun Jadan, Tamantirto, Rabu (03/12/2025) pukul 11.00 WIB.

Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah preventif mengantisipasi berbagai potensi gangguan kamtibmas, khususnya maraknya tindak pencurian di area pergudangan. Dalam kesempatan tersebut, Bripka Agus S.SH mengingatkan seluruh karyawan dan satpam untuk meningkatkan kewaspadaan, terutama pada jam-jam rawan serta memastikan sistem pengamanan berjalan efektif.

Selain itu, Bhabinkamtibmas juga memberikan edukasi mengenai modus penipuan online yang kini semakin beragam, termasuk penipuan model segitiga yang sering menyasar masyarakat umum maupun pihak perusahaan.

"Kami mengimbau agar seluruh karyawan tetap berhati-hati dan selalu memastikan kebenaran informasi sebelum melakukan transaksi atau memberikan data pribadi," ujarnya.

Kegiatan sambang tersebut berjalan aman, tertib, dan lancar hingga selesai. Kehadiran Bhabinkamtibmas diharapkan dapat memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan kerja.


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini