Jaga Kondusifitas Menjelang Nataru, Kapolsek Kretek Jalin Silaturahmi Kamtibmas dengan Tokoh Masyarakat Tirtomulyo
10 Dec 2025 11:45
Kapolsek Kretek AKP Sutrisno SH MH melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi kamtibmas kepada tokoh masyarakat di wilayah Kalurahan Tirtomulyo, Kretek, Bantul, Rabu (10/12/2025).Kehadiran Kapolsek yang didampingi Bamin Sihumas Brigadir Disky Kurniawan disambut langsung oleh Lurah Tirtomulyo, Ridwan Anas, di kantor kalurahan setempat.
Kunjungan ini menjadi bagian dari upaya memperkuat sinergi antara kepolisian dan perangkat pemerintahan serta tokoh masyarakat, khususnya dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah menjelang perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek menyampaikan pesan kamtibmas agar seluruh elemen masyarakat turut berperan aktif menjaga keamanan lingkungan.
AKP Sutrisno menegaskan pentingnya kolaborasi antara masyarakat dan kepolisian dalam menghadapi potensi kerawanan pada momen Nataru. Ia mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama menjaga situasi tetap aman, tertib, dan kondusif.
Lurah Tirtomulyo, Ridwan Anas, menyambut baik kegiatan sambang tersebut dan menyatakan komitmennya untuk terus bekerja sama dengan Polsek Kretek dalam mendukung terciptanya keamanan di wilayah Tirtomulyo.
Dengan adanya sinergi ini, diharapkan keamanan wilayah Kretek khususnya Kalurahan Tirtomulyo tetap terjaga secara optimal menjelang akhir tahun.
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini
