humaspolresbantuldiy@gmail.com 085600479110

Panit Binmas Polsek Banguntapan Hadiri Kegiatan Pengabdian Masyarakat UGM di Wirokerten

12 Jul 2025    16:04

Polsek Banguntapan melalui Panit II Binmas Ipda Basori menghadiri kegiatan Pengabdian Masyarakat yang diselenggarakan oleh Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada (UGM) dan alumni, di Kalurahan Wirokerten, Banguntapan, Bantul, Sabtu (12/7/2025).

Kegiatan tersebut mengangkat tema "Mengenal Kencing Berdarah dan Skrining USG Keganasan Urologi serta Khitan Massal".

Hadir sebagai tamu undangan di antaranya, Kepala Puskesmas Banguntapan 3, Babinsa, Lurah Wirokerten, tim medis dari Fakultas Kedokteran UGM dan Alumni.

Adapun kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya mengenali gejala dini penyakit urologi seperti kencing berdarah, serta menyediakan layanan pemeriksaan USG dan sunatan massal secara gratis.

Dalam kesempatan tersebut, Ipda Basori menyampaikan apresiasi kepada tim medis UGM yang telah berkontribusi nyata melalui program kesehatan masyarakat. Ia juga menegaskan bahwa Polsek Banguntapan siap mendukung kegiatan-kegiatan kemanusiaan yang bermanfaat langsung bagi warga.

Kegiatan berjalan dengan lancar, serta mendapatkan sambutan antusias dari masyarakat yang hadir, khususnya para orang tua dan peserta khitan massal.


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini