Pererat Sinergitas, Kapolres Bantul Sambangi Tokoh Masyarakat dan Jagawarga di Kretek
26 Jan 2026 16:02
Kapolres Bantul, AKBP Bayu Puji Hariyanto, S.H., S.I.K., M.H., menggelar kegiatan Silaturahmi Kamtibmas bersama Forkopimkap, Tokoh Agama (Toga), Tokoh Masyarakat (Tomas), dan Jagawarga di Wilayah Kapanewon Kretek, Senin (26/1/2026).Kegiatan yang berlangsung di Pendopo Kapanewon Kretek, Jalan Parangtritis Km. 21 ini bertujuan untuk memperkuat sinergitas serta menjaga kondusivitas keamanan di wilayah selatan Bantul tersebut.
Dalam sambutannya, AKBP Bayu Puji Hariyanto yang baru menjabat selama tiga minggu sebagai Kapolres Bantul, memperkenalkan diri sekaligus memohon doa restu kepada warga Kretek agar dapat mengemban amanah dengan baik.
Ia menegaskan bahwa pihaknya saat ini sedang gencar melakukan aksi "belanja masalah" dengan turun langsung ke kelurahan-kelurahan untuk mendengar keluhan masyarakat, mulai dari isu kecelakaan lalu lintas hingga kriminalitas.
"Kami sudah berkeliling kelurahan di Bantul untuk belanja masalah. Terkait perjudian, tambang ilegal, hingga miras, jika ada anggota yang menjadi backingan, silakan dilaporkan langsung kepada saya dan akan kami proses," tegas AKBP Bayu di hadapan sekitar 50 tamu undangan.
Kapolres bahkan secara terbuka, agar masyarakat dapat melaporkan gangguan Kamtibmas secara cepat. Selain itu, ia juga menyoroti pentingnya keselamatan pelajar dengan melarang siswa yang belum memiliki SIM untuk mengendarai kendaraan bermotor ke sekolah.
Senada dengan hal tersebut, Panewu Kretek, Cahya Widada, S.Sos., M.H., menyampaikan apresiasinya atas kehadiran Kapolres. Ia menyebutkan bahwa selama ini koordinasi antara pemerintah kapanewon, kepolisian, dan unsur masyarakat seperti Jagawarga dan FKUB telah berjalan dengan harmonis.
"Situasi Kamtibmas di Kretek saat ini berjalan sangat baik. Kerjasama antara pemerintah dan kepolisian, yang dibantu oleh FKUB dan Jagawarga, terbukti efektif menjaga keamanan wilayah," ujar Cahya.
Acara ini turut dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bantul sekaligus Penasehat FKUB Kretek, H. Suradal, jajaran PJU Polres Bantul, Danposal Samas Kapten Laut (S/W) Sri Purwanti, Kapolsek Kretek AKP Joko Mulyono, Danramil Kretek Kapten Inf Sukir, serta para Lurah dan Jagabaya se-Kapanewon Kretek.
Melalui pertemuan ini, diharapkan kolaborasi lintas sektor di Kapanewon Kretek semakin solid, terutama dalam mengawal isu-isu sosial dan keamanan demi kenyamanan warga serta wisatawan yang berkunjung ke kawasan pesisir Bantul.
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini
