Polsek Banguntapan Tingkatkan Kemitraan dengan Masyarakat Melalui Patroli Sambang
3 Oct 2025 09:12

Patroli sambang ini menyasar pos-pos security di wilayah Salakan, Potorono, Banguntapan, Bantul pada hari Kamis, 2 Oktober 2025.
Dalam kegiatan sambang tersebut, petugas Polsek Banguntapan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas yang menekankan pentingnya kewaspadaan terhadap perkembangan situasi lingkungan sekitar.
Selain itu, Polsek Banguntapan juga berpesan jika ada kejadian darurat atau membutuhkan bantuan polisi, masyarakat bisa menghubungi call center 110 Polri. Nomor 110 merupakan layanan darurat yang disediakan oleh Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.
Kegiatan patroli sambang ini akan terus dilakukan secara berkelanjutan dengan menyasar berbagai elemen masyarakat lainnya.
Polsek Banguntapan berharap, melalui upaya ini, kesadaran masyarakat akan pentingnya keamanan lingkungan semakin meningkat, sehingga tercipta lingkungan yang aman dan kondusif. (Humas Polsek Banguntapan)
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini