humaspolresbantuldiy@gmail.com 085600479110

Polsek Pleret Gencarkan Patroli Malam, Jaga Kamtibmas Kondusif

14 Dec 2025    15:05

Guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Polsek Pleret meningkatkan kegiatan patroli malam di wilayah Pleret, Bantul, Sabtu (13/12/2025) malam.

Patroli ini difokuskan pada lokasi-lokasi yang sering menjadi tempat berkumpulnya anak muda hingga larut malam, yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan. Kegiatan patroli yang dipimpin oleh Pawas Polsek Pleret, Aiptu Kristinawanti, menyisir sejumlah titik rawan yang dianggap berpotensi menimbulkan gangguan keamanan dan ketertiban.

Dalam patroli tersebut, petugas mendapati sekelompok anak muda yang masih asyik nongkrong di kawasan Mbulak Wilkel hingga larut malam.

Dengan pendekatan humanis, Aiptu Kristinawanti memberikan imbauan kepada para remaja tersebut untuk segera kembali ke rumah masing-masing dan menghindari kegiatan yang dapat mengganggu ketertiban umum.

"Adik-adik, kami imbau untuk tidak nongkrong sampai larut malam. Selain tidak baik untuk kesehatan, hal ini juga meningkatkan risiko terjadinya tindak kriminalitas atau menjadi korban kejahatan," ujar Aiptu Kristinawanti.

Lebih lanjut, Aiptu Kristinawanti menegaskan bahwa pihak kepolisian akan terus meningkatkan intensitas patroli malam guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif. Ia juga mengingatkan para remaja untuk selalu waspada terhadap pengaruh buruk lingkungan sekitar serta menjauhi narkoba dan minuman keras yang dapat merusak masa depan.

Kegiatan patroli ini merupakan wujud nyata komitmen Polsek Pleret dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama pada jam-jam rawan di malam hari. Pihak kepolisian berharap, dengan kehadiran petugas di lapangan, masyarakat dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam beraktivitas serta terhindar dari potensi tindak kejahatan.

Selain itu, Polsek Pleret juga mengimbau kepada para orang tua untuk lebih meningkatkan pengawasan terhadap anak-anaknya, terutama pada malam hari. Dengan kerjasama yang baik antara pihak kepolisian dan masyarakat, diharapkan wilayah Pleret dapat terbebas dari segala bentuk gangguan kamtibmas, menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif.


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini