Sigap dan Humanis, Personel Pospam Parangtritis Evakuasi Pohon Tumbang di Grogol IX
26 Dec 2025 16:33
Dalam rangka pelaksanaan Operasi Lilin Progo Tahun 2025, personel Pos Pengamanan (Pospam) Parangtritis menunjukkan kesigapan dan kepedulian terhadap keselamatan masyarakat dengan melakukan evakuasi pohon tumbang yang menutupi badan jalan di Dusun Grogol IX, Jumat (26/12/2025).Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapospam Parangtritis Iptu Mugiyono, didampingi Danru A Pospam Iptu Sugito bersama anggota Pospam Parangtritis Plug A. Evakuasi dilakukan setelah menerima informasi adanya pohon tumbang yang berpotensi menghambat arus lalu lintas serta membahayakan pengguna jalan.
Dengan peralatan seadanya dan penuh semangat gotong royong, personel Pospam bergerak cepat membersihkan material pohon yang menutup jalan. Langkah ini dilakukan sebagai bentuk pelayanan prima kepolisian guna memastikan kelancaran arus lalu lintas, khususnya bagi masyarakat dan wisatawan yang melintas di kawasan Parangtritis.
Kapospam Parangtritis Iptu Mugiyono menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari komitmen Polri dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat selama pelaksanaan Operasi Lilin Progo 2025, terutama di wilayah wisata yang memiliki intensitas kunjungan tinggi.
Dengan cepatnya penanganan pohon tumbang tersebut, arus lalu lintas kembali normal dan situasi kamtibmas di wilayah Dusun Grogol IX terpantau aman dan kondusif.
(Humas Polsek Kretek)
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini
