humaspolresbantuldiy@gmail.com 085600479110

Unit Lantas Polsek Sedayu Edukasi Tertib Lalu Lintas Sejak Dini di KB Khoirul Ummah

7 Oct 2025    10:05

Unit Lalu Lintas Polsek Sedayu yang dipimpin oleh Iptu Sunaryo menggelar kegiatan edukasi tertib berlalu lintas sejak usia dini di Kelompok Bermain (KB) Khoirul Ummah, Dusun Bandut Kidul, Kalurahan Argorejo, pada Selasa pagi (7/10/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan kesadaran akan pentingnya keselamatan dan ketertiban berlalu lintas kepada anak-anak sejak usia dini. Dalam suasana yang menyenangkan dan penuh keceriaan, para siswa dikenalkan dengan berbagai rambu lalu lintas, fungsi helm, serta cara menyeberang jalan yang aman.

"Kami ingin membentuk karakter anak-anak agar sejak dini sudah memahami pentingnya disiplin berlalu lintas. Harapannya, ketika mereka tumbuh dewasa, mereka akan menjadi pengguna jalan yang tertib dan bertanggung jawab," ujar Iptu Sunaryo di sela kegiatan.

Selain sosialisasi, kegiatan ini juga diisi dengan permainan edukatif serta sesi tanya jawab yang melibatkan para siswa dan guru. Anak-anak tampak antusias mengikuti kegiatan dan menunjukkan rasa ingin tahu yang tinggi terhadap materi yang disampaikan.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program Polsek Sedayu dalam mendekatkan kepolisian kepada masyarakat, sekaligus mendukung budaya keselamatan berlalu lintas di wilayah Bantul.


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini