admin10@jogja.polri.go.id 085133750875

Sinergi Forkopimda Gunungkidul Pastikan Keamanan Malam Natal 2025 Terkendali.

25 Dec 2025    05:01

GUNUNGKIDUL - Menjelang puncak perayaan malam Natal 2025, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Gunungkidul turun langsung ke lapangan untuk memastikan kesiapan wilayah. Pada Rabu (24/12/2025), Kapolres Gunungkidul AKBP Miharni Hanapi, S.I.K., M.M., bersama Dandim 0730/GK, Letkol Inf Alfian Yudha Praniawan dan Bupati Gunungkidul Endah Subekti Kuntariningsih, S.E., M.P., melakukan pemantauan serta pengecekan intensif di sejumlah Gereja dan Pos Pengamanan (Pos Pam) Operasi Lilin Progo 2025.

Kegiatan ini dilakukan untuk menjamin bahwa seluruh personel yang bertugas, serta sarana dan prasarana pendukung, dalam kondisi siap siaga. Pengecekan meliputi kelengkapan administrasi pos, kesiapan alat komunikasi, hingga fasilitas pendukung kenyamanan petugas di lapangan.

"Kami berharap seluruh personel yang berjaga dapat menjalankan tugas mulia ini dengan penuh keikhlasan dan semangat. Dedikasi Anda semua adalah kunci kenyamanan bagi warga yang merayakan Natal," ujar Bupati Endah Subekti Kuntariningsih. Sebagai bentuk dukungan nyata, Forkopimda juga menyerahkan bingkisan logistik untuk memenuhi kebutuhan harian para petugas selama masa pengamanan.

Kapolres Gunungkidul, AKBP Miharni Hanapi, menegaskan bahwa Polres Gunungkidul tidak bekerja sendirian. Keamanan malam Natal dan titik-titik wisata di Gunungkidul dijaga ketat berkat kolaborasi solid dengan personel TNI, instansi terkait dari Pemerintah Kabupaten, organisasi kemasyarakatan, hingga keterlibatan pelajar dari Saka Bhayangkara.

"Polri akan selalu hadir, baik di setiap rumah ibadah saat pelaksanaan misa malam Natal maupun di kawasan-kawasan wisata yang mulai dipadati pengunjung. Sinergi ini bertujuan untuk menciptakan suasana yang aman, damai, dan kondusif bagi seluruh lapisan masyarakat," tutur Kapolres.

Menutup kunjungannya, Kapolres Gunungkidul memberikan pesan penting terkait keamanan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Beliau menghimbau agar masyarakat tetap waspada dan berperan aktif dalam menjaga lingkungan sekitar.


"Bagi masyarakat yang mengalami, melihat, atau mengetahui adanya tindak kejahatan maupun gangguan keamanan, jangan ragu untuk segera menghubungi layanan Kepolisian melalui nomor 110." tegas AKBP Miharni Hanapi.

( Satgas Humas Ops Lilin Progo 2025 Polres Gunungkidul ).


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini