bidhumas.diy@polri.go.id (0274) 884444

Diserang Koloni Tawon Gung, Seorang Warga Sanden Meninggal Dunia

7 Oct 2025    16:23

jogja.polri.go.id -Humas, Peristiwa tragis menimpa Walbiyah (65), warga Dusun Wirosutan, Srigading, Sanden, Bantul. Ia meninggal dunia setelah diserang kawanan tawon gung pada Selasa (7/10/2025) sekitar pukul 15.00 WIB.

Kasi Humas Polres Bantul, Iptu Rita Hidayanto, menjelaskan peristiwa bermula ketika seorang warga bernama Suhartini sedang menyapu di samping rumahnya. Hembusan angin kencang tiba-tiba membuat sarang tawon yang menempel di dahan pohon terjatuh ke tanah.

"Tawon-tawon tersebut langsung berterbangan dan menyerang Ibu Suhartini yang berada di bawahnya. Korban sempat berteriak meminta pertolongan," ujar Iptu Rita.

Saksi yang mendengar teriakan segera berusaha menolong dengan menyarankan Suhartini untuk lari menjauh. Namun, beberapa saat kemudian, Walbiyah yang melintas di sekitar lokasi ikut diserang oleh kawanan tawon tersebut.

"Korban mengalami pingsan akibat sengatan dan segera dibawa ke Rumah Sakit Saras Adyatma Bambanglipuro," imbuhnya.

Setibanya di rumah sakit, Walbiyah dinyatakan meninggal dunia.

Atas kejadian ini, pihak kepolisian mengimbau masyarakat agar selalu waspada dan segera melapor ke pihak berwenang apabila menemukan sarang tawon berukuran besar di lingkungan sekitar untuk mencegah peristiwa serupa.

ROHMAT CHOIRUDIN,


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini