Kapolda DIY Sambangi Dua Gereja di Malam Natal, Pastikan Jemaat Aman dan Nyaman Saat Ibadah
25 Dec 2024 09:25

Kunjungan ini bertujuan memastikan keamanan dan kenyamanan umat Kristiani yang sedang merayakan misa Natal.
Dua gereja yang dikunjungi adalah Gereja Kristen Jawa (GKJ) Ambarrukma dan Gereja Katolik Hati Kudus Tuhan Yesus Ganjuran.
Kapolda DIY, yang didampingi jajaran Pejabat Utama Polda DIY, menyapa langsung jemaat dan berdialog dengan pengurus gereja untuk memastikan perayaan Natal berlangsung khidmat tanpa gangguan keamanan.
"Kami ingin memastikan seluruh masyarakat dapat merayakan Natal dengan aman dan damai. Polisi telah menempatkan personel di berbagai lokasi, termasuk gereja, untuk memberikan rasa aman kepada umat Kristiani," ujar Kapolda.
Kunjungan ini juga menjadi momentum mempererat hubungan antara aparat keamanan dan masyarakat. Kapolda DIY mengapresiasi pengurus gereja yang telah bekerja sama dengan pihak kepolisian dalam pengaturan keamanan di area gereja, termasuk penerapan protokol ketat untuk menjaga ketertiban.
Gereja Katolik Hati Kudus Tuhan Yesus Ganjuran, yang terletak di Bantul, memiliki tradisi unik dengan misa yang kental akan budaya Jawa. Sementara itu, GKJ Ambarrukma, yang berada di kawasan strategis, menyelenggarakan ibadah dengan suasana penuh sukacita.
Jemaat dari kedua gereja menyampaikan rasa syukur atas perhatian dan kehadiran Kapolda DIY.
"Kami merasa sangat diperhatikan. Kehadiran pihak kepolisian membuat kami merasa lebih aman dalam beribadah," ujar salah seorang jemaat.
Malam Natal di Yogyakarta tahun ini berlangsung dalam suasana damai, dengan dukungan dari aparat keamanan yang telah berjaga di berbagai titik strategis, termasuk gereja, pusat perbelanjaan, dan objek wisata.
#PoldaDIY #PoldaJogja #BidhumasPoldaDIY #KapoldaDIY #OperasiLilinProgo2024 #OpsLilinProgo2024 #Natal #Gereja
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini