bidhumas.diy@polri.go.id (0274) 884444

Kapolda DIY Sambut Kedatangan Kapolri di Base Ops Lanud Adisutjipto

20 Jul 2025    06:30

jogja.polri.go.id -Humas, Kapolda DIY Irjen Pol Anggoro Sukartono, S.I.K., menyambut langsung Kapolri Jenderal Pol Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., di Base Ops Lanud Adisutjipto, Yogyakarta, Sabtu 19 Juli 2025.

Kunjungan Kapolri ke Yogyakarta dalam rangka menghadiri dua agenda penting, yakni Apel Akbar Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah (KOKAM) yang digelar di Stadion Tridadi, Sleman, serta Pembukaan Sekolah dan Peresmian Angkatan Pertama SMA Taruna Kemala Bhayangkara yang berlokasi di Global Darussalam Academy, Pakem, Sleman.

Kehadiran Kapolri disambut hangat oleh jajaran Pejabat Utama Polda DIY dan unsur Forkopimda DIY. Dalam kunjungan tersebut, Kapolda DIY turut mendampingi Kapolri dalam pelaksanaan kegiatan yang dihadiri ribuan peserta dari berbagai daerah.

Apel Akbar KOKAM menjadi momentum penguatan sinergi antara Kepolisian dan elemen pemuda, khususnya dari kalangan Muhammadiyah, dalam menjaga semangat kebangsaan dan ketertiban sosial.

Sementara itu, peresmian Akademi Kader Bangsa menandai komitmen bersama dalam mencetak generasi muda yang berkarakter, berdaya saing, dan berwawasan kebangsaan.

Sebagai informasi di lingkungan sekolah tersebut terdapat dua institusi pendidikan yang berjalan berdampingan, yaitu SMA Taruna Kemala Bhayangkara dan Global Darussalam Academy.

Kehadiran kedua sekolah ini mencerminkan kolaborasi dalam mendukung sistem pendidikan nasional berbasis nilai kebangsaan dan keagamaan yang harmonis.

#PoldaDIY #PoldaJogja #BidHumasPoldaDIY #Kapolri #KapoldaDIY #GDA #KOKAM #Muhammadiyah #AkademiKaderBangsa


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini