bidhumas.diy@polri.go.id (0274) 884444

Kapolres Gunungkidul : Pelayanan Kepada Masyarakat, Khususnya dalam Urusan Lalu Lintas, Adalah Prioritas

13 Jun 2025    13:15

jogja.polri.go.id -humas, Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Gunungkidul, AKBP Miharni Hanapi, S.I.K., M.M., menginstruksikan seluruh jajarannya untuk meningkatkan pelayanan dan pengaturan lalu lintas pada jam-jam padat aktivitas masyarakat.

Instruksi ini diberikan sebagai langkah antisipatif terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), seperti kemacetan maupun kecelakaan lalu lintas, Jumat (13/6/2025).

"Pelayanan kepada masyarakat, khususnya dalam urusan lalu lintas, adalah prioritas. Kita harus hadir di tengah masyarakat, terutama saat jam sibuk, untuk memastikan kelancaran dan keamanan," tegas AKBP Miharni Hanapi.

Pengaturan lalu lintas ini difokuskan pada tiga zona utama, yakni Zona Sekolahan, Jalur Utama, dan Persimpangan Jalan.

Kapolres juga menekankan bahwa upaya pengaturan lalu lintas ini merupakan bagian integral dari strategi kepolisian dalam menjaga kamtibmas.

"Kehadiran polisi di lapangan bukan hanya untuk mengatur lalu lintas, tapi juga untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Ini juga bagian dari langkah preventif terhadap potensi tindak kejahatan," tambahnya.

Dengan peningkatan pelayanan ini, diharapkan aktivitas masyarakat Gunungkidul dapat berjalan dengan lancar, aman, dan kondusif di seluruh wilayah.


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini