Kapolresta Yogyakarta Serap Aspirasi Warga Jetis, Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas
29 Jan 2026 08:53
jogja.polri.go.id -Humas, Kapolresta Yogyakarta Kombes Pol Eva Guna Pandia, S.I.K., M.M., M.H., didampingi Pejabat Utama (PJU) Polresta Yogyakarta, melaksanakan kegiatan silaturahmi kamtibmas bersama Forkopimtren Jetis, tokoh masyarakat, dan tokoh agama se-Kemantren Jetis, Rabu pagi 28 Januari 2026.Kegiatan silaturahmi kamtibmas ini berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban. Acara diawali dengan sambutan Mantri Pamong Praja Kemantren Jetis Drs. Ekwanto yang menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas kehadiran Kapolresta Yogyakarta beserta jajaran dalam rangka memperkuat sinergi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Jetis.
Dalam sesi dialog bersama masyarakat, Kapolresta Yogyakarta menyampaikan apresiasi kepada seluruh elemen masyarakat atas peran aktif dalam menjaga situasi kamtibmas selama perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025-2026, sehingga berjalan aman, tertib, dan lancar.
Kapolresta menegaskan bahwa keberhasilan tersebut merupakan hasil kerja sama dan sinergi yang baik antara Polri, TNI, pemerintah wilayah, serta masyarakat.
Pada kesempatan tersebut, Kapolresta juga menyampaikan bahwa Polri senantiasa terbuka terhadap saran dan masukan dari masyarakat sebagai bagian dari upaya peningkatan kualitas pelayanan publik.
Ia mengingatkan masyarakat untuk memanfaatkan layanan Call Center Polri 110 dalam melaporkan gangguan kamtibmas maupun membutuhkan bantuan kepolisian.
Dalam sesi tanya jawab, sejumlah perwakilan masyarakat menyampaikan berbagai masukan dan apresiasi. Ketua LPMK Kelurahan Bumijo, Ir. Agus, mengusulkan perlunya pendampingan dari Polresta Yogyakarta terkait pengawasan proyek pembangunan agar pelaksanaannya sesuai dengan kontrak kerja.
Tokoh masyarakat Kelurahan Bumijo, Bapak Tri, menyampaikan apresiasi atas peran aktif Bhabinkamtibmas dan Babinsa dalam pengamanan pos swadaya masyarakat saat Nataru.
Ia juga menyampaikan rencana pembentukan pos pengamanan bersama menjelang Lebaran, serta mengusulkan dukungan pengadaan rompi bagi sekitar 36 jaga warga yang hingga kini belum memilikinya.
Sementara itu, Lurah Gowongan mengusulkan perlunya evaluasi terkait rekomendasi program pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM) yang dikeluarkan kelurahan, agar dapat dituangkan dalam bentuk surat keterangan resmi yang diketahui oleh lurah dan Bhabinkamtibmas.
Ketua LPMK Kelurahan Cokrodiningratan, Bapak Margono, menyampaikan apresiasi atas penempatan personel kepolisian di kawasan sekolah yang dinilai sangat membantu kelancaran aktivitas masyarakat pada jam-jam sibuk pagi hari. Ketua LPMK Gowongan, Bapak Aditya, turut mengangkat permasalahan parkir dengan mengusulkan pencantuman tarif parkir guna mencegah tarif berlebih, khususnya pada musim liburan.
Selain itu, tokoh masyarakat Bapak Dirja menyampaikan harapan agar program "1 RW 2 Polisi" dapat kembali dilanjutkan sebagai upaya memperkuat kehadiran Polri di tengah masyarakat.
Seluruh masukan, saran, dan permasalahan yang disampaikan dalam forum dialog tersebut ditanggapi dan dijawab langsung oleh Kapolresta Yogyakarta. Kegiatan silaturahmi kamtibmas berlangsung tertib dan lancar, serta diakhiri dengan sesi foto bersama.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Mantri Pamong Praja Kemantren Jetis Drs. Ekwanto, Kapolsek Jetis Kompol Sumalugi, S.H., M.H., Danramil Jetis, Kepala Puskesmas Kemantren Jetis, Kepala KUA Kemantren Jetis, para lurah se-Kemantren Jetis, Kasitrantib kelurahan se-Kemantren Jetis, Ketua LPMK se-Kemantren Jetis, Bhabinkamtibmas dan Babinsa se-Kemantren Jetis, Ketua Jaga Warga se-Kemantren Jetis, Komandan Linmas Kelurahan Bumijo, Ketua TP PKK Kelurahan Bumijo, staf Kelurahan Bumijo, serta para tokoh masyarakat.
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini
