Personel Samapta Polsek Banguntapan Sigap Bantu Korban Laka Lantas di Karangturi
25 Sep 2025 11:08
jogja.polri.go.id -Humas, Saat melaksanakan patroli rutin, personel Samapta Polsek Banguntapan dengan sigap memberikan bantuan pada kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Simpang Empat Karangturi, Kamis (25/9/2025) dini hari.Petugas segera menghubungi ambulans PMI untuk mengevakuasi korban dan memberikan pertolongan pertama. Di sisi lain, anggota Samapta juga melakukan pengaturan lalu lintas di sekitar lokasi kejadian guna mencegah kemacetan dan memastikan kelancaran perjalanan masyarakat.
Tindakan cepat tersebut memastikan korban kecelakaan mendapatkan penanganan medis segera dan dapat dibawa ke rumah sakit untuk perawatan lebih lanjut.
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini
