Perkuat Sinergitas Kamtibmas, Kapolsek Sewon Silaturahmi ke SMKN 1 Sewon
26 Jan 2026 14:34
Dalam upaya memperkuat sinergitas dan menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di lingkungan pendidikan, Bhabinkamtibmas Kalurahan Pendowoharjo Polsek Sewon, Aiptu Wawan Giarto, S.Psi., membersamai Kapolsek Sewon AKP Sutrisno, S.H., M.H. bersama Panit Binmas Polsek Sewon melaksanakan silaturahmi ke SMKN 1 Sewon, Senin (26/01/2026).Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Kepala Sekolah SMKN 1 Sewon beserta jajaran, dengan suasana penuh keakraban dan dialog yang konstruktif. Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Sewon menyampaikan pentingnya kerja sama antara pihak kepolisian dan sekolah dalam menciptakan lingkungan belajar yang aman, nyaman, dan kondusif.
AKP Sutrisno, S.H., M.H. juga menyampaikan rencana Polsek Sewon untuk melaksanakan kegiatan pembinaan dan penyuluhan kepada para siswa, khususnya terkait tertib berlalu lintas serta pentingnya mematuhi tata tertib sekolah sebagai bagian dari pembentukan karakter dan kedisiplinan generasi muda.
Melalui kegiatan silaturahmi ini, diharapkan terjalin komunikasi dan koordinasi yang semakin solid antara Polsek Sewon dan SMKN 1 Sewon, sehingga upaya pencegahan kenakalan remaja dan gangguan kamtibmas dapat dilakukan secara bersama-sama dan berkelanjutan.
Polsek Sewon berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat, termasuk di lingkungan pendidikan, sebagai mitra yang humanis dalam menjaga keamanan dan ketertiban.(Humas Polsek Sewon)
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini
