Dagang Sayur Sambil Curi Motor, Dua Kakak Beradik Asal Banjarnegara Ditangkap di Wonosobo
7 Mar 2025 09:07

Kedua pelaku, R (33) dan I (38), sehari-hari dikenal sebagai pedagang sayur di Pasar Dieng, Wonosobo. Namun, di balik aktivitas berdagang, keduanya ternyata menyimpan niat jahat. Mereka menggunakan mobil boks Suzuki Carry putih-yang biasanya digunakan untuk mengangkut dagangan sayur-untuk mencuri dan mengangkut motor hasil curian.
Kapolsek Kalibawang, AKP Agus Kusnendar, menjelaskan bahwa penangkapan dilakukan pada Selasa (21/1/2025) sekitar pukul 05.00 WIB di wilayah Wonosobo. Saat ditangkap, keduanya tengah berjualan di pasar dan tidak melakukan perlawanan.
"Modus operandi mereka adalah menyasar motor-motor yang tidak dikunci setang. Motor yang dianggap mudah dicuri langsung diangkat dan dimasukkan ke dalam mobil boks," terang AKP Agus Kusnendar.
Salah satu aksi pencurian mereka terjadi di Kalibawang pada 21 Januari 2025 pukul 21.45 WIB. Mereka mencuri motor Honda Beat milik AR (36), warga Kalibawang. Berbekal pelacakan terhadap kendaraan boks yang digunakan pelaku, polisi berhasil menelusuri dan mengejar mobil tersebut hingga ke Wonosobo.
Dalam penggerebekan, polisi mengamankan keduanya beserta mobil boks yang masih berisi sayur dagangan. Selain itu, satu unit Honda Beat hasil curian juga turut diamankan. Motor tersebut sebelumnya telah dijual kepada seorang warga dan berhasil dilacak oleh petugas.
Dari hasil pemeriksaan, kedua pelaku mengaku nekat mencuri karena terdesak utang dari usaha berdagang. Mereka telah mencuri tiga motor di tiga lokasi berbeda di Kulon Progo, yakni di Kalibawang, Panjatan, dan Temon. Motor curian di Panjatan berhasil ditemukan, sementara yang dicuri di Temon sudah dijual dalam bentuk pretelan.
"Kami masih mengembangkan kasus ini untuk mendalami kemungkinan adanya aksi pencurian lainnya oleh pelaku," ujar AKP Agus Kusnendar.
Atas perbuatannya, R dan I dijerat dengan Pasal 363 ayat (1) ke-4 KUHP tentang pencurian, dengan ancaman pidana penjara hingga tujuh tahun.
AGUS
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini