Kapolda DIY Pimpin Apel Pagi, Tekankan Disiplin dan Pelayanan Humanis
9 Apr 2025 12:54

Dalam arahannya, Kapolda DIY menyampaikan pentingnya menjaga kedisiplinan sebagai anggota Polri, terutama dalam hal kehadiran tepat waktu, penampilan yang rapi, dan sikap profesional di lapangan. Ia juga menekankan pentingnya memberikan pelayanan yang humanis kepada masyarakat, selaras dengan semangat Polri Presisi.
"Kita harus menjadi teladan di tengah masyarakat, mulai dari hal-hal sederhana seperti hadir tepat waktu dan bersikap sopan. Pelayanan kepada masyarakat tidak boleh hanya formalitas, tetapi harus betul-betul dari hati," ujarnya.
Kapolda juga mengingatkan seluruh jajaran untuk tetap menjaga integritas. Ia berharap seluruh personel menjaga soliditas internal serta menjalin komunikasi yang baik lintas satuan.
Usai apel, kegiatan dilanjutkan dengan halal bihalal antara Kapolda DIY beserta pejabat utama dan seluruh personel. Momen ini dimanfaatkan untuk saling memaafkan, mempererat tali silaturahmi, serta menumbuhkan semangat kebersamaan di lingkungan Polda DIY.
Apel pagi dan halal bihalal ini menjadi simbol penguatan moral, solidaritas, dan dedikasi dalam menjalankan tugas-tugas kepolisian demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum DIY.
DAFFA
#PoldaDIY #PoldaJogja #BidhumasPoldaDIY #KapoldaDIY #ApelPagi
#PoldaDIY #PoldaJogja #BidhumasPoldaDIY #KapoldaDIY #ApelPagi
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini