Anggota Pam Obvit Polresta Sleman Laksanakan Patroli dan Sambang di Kawasan Wisata Tlogoputri
18 Jan 2026 10:34
Sleman - Anggota Unit Pam Obvit Sat Samapta Polresta Sleman melaksanakan kegiatan patroli dan sambang di kawasan wisata Tlogoputri, Sleman, sebagai upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).Dalam kegiatan tersebut, personel Pam Obvit melakukan sambang dialogis serta menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada pengelola dan masyarakat sekitar. Petugas menghimbau agar selalu meningkatkan kewaspadaan guna mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan seperti pencurian dengan kekerasan (curas) dan pencurian dengan pemberatan (curat).
Selain itu, anggota Pam Obvit juga mengingatkan pihak pengelola wisata untuk secara rutin melakukan pengecekan sistem keamanan, memastikan kelayakan kendaraan jeep wisata, serta melengkapi seluruh perlengkapan pendukung lainnya demi menjamin keselamatan pengunjung.
Kegiatan patroli dan sambang tersebut merupakan bagian dari upaya preventif Polresta Sleman dalam menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat serta wisatawan. Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif.

Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini
