Unit Pamobvit Polresta Sleman Laksanakan Patroli Sambang di TWC Candi Prambanan
3 Jul 2025 19:57

Sleman - Personel Unit Pengamanan Objek Vital (Pamobvit) Sat Samapta Polresta Sleman melaksanakan patroli sambang dan pengamanan di kawasan Taman Wisata Candi (TWC) Prambanan, sebagai bagian dari upaya menjaga situasi kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat), khususnya di kawasan wisata.
Dalam kegiatan tersebut, petugas menyampaikan sejumlah pesan kamtibmas kepada pengelola dan pengunjung, antara lain tentang pentingnya kewaspadaan terhadap barang bawaan, menghindari aksi premanisme, serta mencegah tindak kriminalitas seperti pencurian dan penipuan.
Kegiatan patroli sambang ini juga bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat maupun wisatawan yang sedang berkunjung, serta menjalin komunikasi yang baik antara polisi dan pihak pengelola objek wisata.
Kasat Samapta Polresta Sleman menegaskan bahwa pengamanan dan patroli rutin di objek vital seperti tempat wisata adalah bagian dari komitmen Polri dalam menciptakan rasa aman bagi masyarakat.
Kami akan terus meningkatkan kehadiran polisi di tengah masyarakat, terutama di lokasi-lokasi strategis dan ramai pengunjung. Kehadiran personel kami tidak hanya untuk patroli, tetapi juga membangun komunikasi dan kepercayaan dengan masyarakat, ujar Kasat Samapta.
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini