Bhabinkamtibmas Kelurahan Baciro Sosialisasikan SOP Pengamanan TPS Pilkada 2024 dan Gelar Patroli Kamtibmas
3 Nov 2024 09:13

Usai sosialisasi, Bripka Parjo bersama anggota Linmas Baciro melanjutkan kegiatan dengan patroli ke beberapa poskamling di wilayah Kelurahan Baciro. Dalam kegiatan patroli ini, ia menyampaikan pesan kepada para petugas kamling dan warga untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap gangguan kamtibmas, serta mengajak seluruh masyarakat, khususnya generasi muda, untuk menjauhi minuman keras dan narkoba. Ia menekankan perlunya menjaga ketakwaan dan menghindari pengaruh negatif yang dapat merusak ketertiban dan keamanan lingkungan.
Bripka Parjo juga mengingatkan masyarakat akan bahaya berita hoaks yang berpotensi memecah belah persatuan, terutama di tengah perbedaan pilihan politik menjelang Pilkada. Ia berharap warga tetap bersatu dan aktif berpartisipasi dalam menjaga keamanan di lingkungan masing-masing.
Kegiatan ini diharapkan dapat menciptakan suasana yang aman, damai, dan kondusif di wilayah Danurejan selama pelaksanaan Pilkada Serentak 2024, serta menguatkan sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga kamtibmas. (Humas Polsek Gondokusuman)
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini