Bhabinkamtibmas Polsek Danurejan Sambangi Satpam Plataran Malioboro, Tingkatkan Keamanan dan Sinergitas
27 May 2024 11:06

Dalam kegiatan ini, Bhabinkamtibmas menyampaikan beberapa himbauan kepada Satpam Plataran Malioboro, antara lain agar tetap waspada terhadap gangguan keamanan dan ketertiban di area kantor. Lakukan pengawasan dan pelayanan kepada tamu. Utamakan pelayanan prima kepada setiap tamu atau pengunjung dan catat setiap kegiatan dalam buku mutasi dan laporkan kepada pimpinan.
Bhabinkamtibmas berharap kerjasama antara Bhabinkamtibmas dan Satpam Plataran Malioboro dapat memperkuat sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Danurejan.
Kapolsek Danurejan, AKP Annas Ma'ruf Zamroni, S.H., M.A.P., mengatakan bahwa sambang dan silaturahmi kamtibmas ini diharapkan dapat menjadi pembinaan bagi Satuan Pengamanan Plataran Malioboro dalam menjalin kerjasama yang baik dengan Polsek Danurejan untuk meningkatkan keamanan wilayah. (Humas Polsek Danurejan)
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini