polresjogja@gmail.com (0274) 543920

Guna Tingkatkan Kemampuan Beladiri Polri, Anggota Sat Samapta Polresta Yogyakarta Latihan Secara Rutin

10 Oct 2023    14:24

Guna meningkatkan kemampuan beladiri Polri, KBO Sat Samapta Polresta Yogyakarta, Ipda Eko melatih anggotanya kemampuan beladiri Polri di halaman tengah polresta Yogyakarta, Selasa, 10 Oktober 2023, pagi.

Dalam latihan tersebut, Ipda Eko memimpin anggotanya untuk mengulang kembali gerakan-gerakan bela diri Polri yang pernah diajarkan baik di lembaga pendidikan maupun saat latihan bersama di tingkat Polresta.

"Kemampuan beladiri Polri maupun beladiri yang lain yang telah diajarkan di lingkungan Polri agar selalu diasah maupun dilatih kembali agar tidak lupa," tegas Ipda Eko.

Ipda Eko berharap, kegiatan ini dapat berlangsung secara rutin sehingga kesamaptaan anggota selalu siap dalam menghadapi tantangan dalam petugas sehari hari.

Latihan yang dilaksanakan adalah jenis pukulan dan tangkisan serta beladiri jiu-jitsu beladiri Polri yang pernah diajarkan di lembaga Pendidikan.

"Latihan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan anggota Sat Samapta dalam menghadapi situasi yang genting serta menjadi tameng pertahanan keamanan untuk diri sendiri," pungkas Ipda Eko. (Humas Polresta Yogyakarta)


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini