polresjogja@gmail.com (0274) 543920

Kapolsek Pakualaman Bersama Jajaran Silaturahmi ke Koramil 05 Pakualaman dalam Rangka HUT TNI ke-80

6 Oct 2025    12:28

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-80 Tahun 2025, jajaran Polsek Pakualaman Polresta Yogyakarta melaksanakan kunjungan silaturahmi ke Markas Koramil 05 Pakualaman, pada Senin (6/10/2025) sekira pukul 09.30 WIB.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Pakualaman AKP Margono, S.H., M.A.P., bersama jajarannya. Rombongan disambut hangat oleh Danramil 05 Pakualaman Mayor Infanteri Nuryanto beserta anggota Koramil.

Kunjungan ini dilaksanakan sebagai bentuk rasa kebersamaan dan soliditas antara TNI dan Polri dalam menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat, khususnya di wilayah Kemantren Pakualaman. Selain itu, momen tersebut juga menjadi sarana mempererat jalinan silaturahmi antara dua institusi negara yang memiliki peran penting dalam menjaga stabilitas nasional.

Acara berlangsung dalam suasana penuh kekeluargaan dan diwarnai dengan penyerahan serta pemotongan tumpeng sebagai tanda syukur dalam rangka memperingati HUT TNI ke-80. Prosesi sederhana namun khidmat ini menggambarkan semangat persaudaraan dan kekompakan antara personel Polri dan TNI.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Pakualaman AKP Margono, S.H., M.A.P., menyampaikan apresiasinya atas dedikasi dan pengabdian TNI selama ini.

"Kami dari Polsek Pakualaman mengucapkan Dirgahayu ke-80 Tentara Nasional Indonesia. Semoga TNI senantiasa jaya, profesional, dan semakin dekat dengan rakyat. Sinergi yang telah terjalin baik antara TNI dan Polri akan terus kami perkuat demi terciptanya keamanan dan ketertiban di wilayah Pakualaman," ujar Kapolsek.

Kegiatan ini juga menjadi cerminan sinergi yang solid antara TNI dan Polri dalam menjalankan tugas bersama, khususnya dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah hukum Polsek Pakualaman. (Humas Polsek Pakualaman)


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini