Patroli Malam Polsek Mantrijeron Bubarkan Remaja Nongkrong di Lapangan Minggiran Suryodiningratan
25 Jun 2024 13:49

Patroli ini bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas, terutama di malam hari. Dalam kegiatan tersebut, petugas mendapati sekelompok remaja yang sedang nongkrong di sisi barat Lapangan Minggiran.
Petugas kemudian melakukan pemeriksaan barang bawaan para remaja tersebut, namun tidak ditemukan barang berbahaya. Selanjutnya, petugas memberikan arahan dan imbauan kepada para remaja tersebut agar segera membubarkan diri dan kembali ke rumah masing-masing. Hal ini dilakukan untuk mencegah mereka menjadi korban atau pelaku tindak kejahatan.
Aiptu Hendrawan Adi P, S.H., menjelaskan bahwa patroli malam ini akan terus dilaksanakan secara rutin, terutama di tempat-tempat yang rawan terjadi gangguan Kamtibmas. Ia juga menghimbau kepada para remaja untuk tidak nongkrong di luar rumah hingga larut malam demi keselamatan mereka sendiri.
"Kami mohon kepada para remaja untuk selalu menjaga diri dan tidak melakukan hal-hal yang dapat membahayakan diri sendiri maupun orang lain," ujar Aiptu Hendrawan Adi P, S.H. (Humas Polsek Mantrijeron)
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini