Perkuat Sinergi Kesehatan, Polsek Pakualaman Hadiri Lokmin Lintas Sektoral Puskesmas
28 Nov 2025 10:28
Panit 2 Binmas Polsek Pakualaman, Ipda Darwati, mewakili Kapolsek menghadiri Rapat Lokakarya Mini (Lokmin) Lintas Sektoral Bidang Kesehatan yang diselenggarakan Puskesmas Pakualaman Yogyakarta pada Kamis (27/11/2025) pukul 09.00 WIB di Aula "Bangsal Nirmaya".Kegiatan Lokmin Linsek ini digelar untuk memperkuat koordinasi antar instansi dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan kesehatan di seluruh Kemantren Pakualaman. Acara dihadiri oleh Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta, Eko Rahmadi, S.KM., M.P.H., unsur Forkopimtren, serta Kader Posyandu dari tiap RW se-Kemantren Pakualaman.
Pada kesempatan tersebut, Ipda Darwati menyampaikan bahwa Polsek Pakualaman akan terus mendukung berbagai program kesehatan di wilayahnya, termasuk kegiatan yang berkaitan dengan pelayanan masyarakat.
Ia juga memberikan imbauan mengenai Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) serta tertib berlalu lintas. Selain itu, masyarakat diingatkan untuk selalu waspada terhadap penipuan online, tidak mudah mempercayai atau menyebarkan informasi yang belum jelas kebenarannya, serta meningkatkan pengawasan terhadap aktivitas anak dan penggunaan media sosial di lingkungan keluarga.
Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh drg. Nieke Indrawati, Kepala Puskesmas Pakualaman, yang membahas isu-isu terkait kesehatan lansia, ibu hamil, remaja, anak-anak, serta langkah pencegahan stunting. Materi ini diharapkan dapat menambah pengetahuan peserta dalam mendukung program kesehatan di wilayah masing-masing.
Kegiatan berlangsung lancar, aman, dan tertib, dengan peserta menunjukkan antusiasme serta pemahaman yang baik terhadap materi yang disampaikan. (Humas Polsek Pakualaman)
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini
