Polantas Polsek Wirobrajan Gelar Operasi Zebra 2023, Tindak Tegas Puluhan Pelanggar
7 Sep 2023 12:20

Dalam operasi tersebut, petugas melakukan penindakan terhadap pengendara yang melakukan pelanggaran lalu lintas di sepanjang Jl. Patangpuluhan Wirobrajan. Pelanggaran yang dijumpai antara lain pelanggaran marka jalan, pelanggaran kelengkapan kendaraan, dan pelanggaran batas kecepatan.
Alhasil, puluhan pelanggar ditindak tegas oleh petugas. Mereka dikenakan sanksi berupa tilang dan pembinaan.
Pada kesempatan tersebut, Panit Lantas Polsek Wirobrajan, Ipda Ngadiyono, menyampaikan himbauan kepada para pelanggar agar lebih tertib berlalu lintas.
"Kami menghimbau kepada para pelanggar agar lebih tertib berlalu lintas. Jangan sampai pelanggaran yang dilakukan merugikan diri sendiri maupun orang lain," ujar Ipda Ngadiyono.
Ipda Ngadiyono juga berharap, himbauan tersebut dapat diteruskan kepada masyarakat lainnya agar tertib berlalu lintas. (Humas Polsek Wirobrajan)
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini