Polsek Kotagede Tangani Kecelakaan Lalu Lintas di Jalan Tegalgendu
29 Oct 2025 12:31
Pada Jumat (24/10/2025) sekitar pukul 17.00 WIB, petugas piket Polsek Kotagede dipimpin oleh Aiptu Andi S mendatangi lokasi kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Jalan Tegalgendu, Kotagede, Yogyakarta.Peristiwa tersebut melibatkan tiga pengendara sepeda motor, yaitu Susi (32) warga Wuluh Banjarejo, Gunungkidul yang mengendarai Honda Vario R 3950 AAD; Eza (19) warga Prenggan Selatan, Kotagede yang mengendarai Honda Supra AB 2083 H; dan Frebun (37) warga Pandeyan, Umbulharjo yang mengendarai Yamaha Jupiter AB 2950 JA.
Akibat kejadian itu, ketiga pengendara mengalami luka ringan berupa lecet, sedangkan kendaraan mereka mengalami kerusakan ringan.
Kapolsek Kotagede AKP Sutarto, S.H., M.M., menjelaskan kronologi kejadian. Awalnya, sepeda motor Honda Supra AB 2083 H yang dikendarai Eza keluar dari gang kampung Tegalgendu dan hendak menyeberang ke arah timur. Pada saat yang bersamaan, dari arah timur ke barat melaju sepeda motor Yamaha Jupiter AB 2950 JA yang dikendarai Frebun dan Honda Vario AB 3950 AAD yang dikendarai Susi. Karena jarak yang sudah terlalu dekat, tabrakan pun tidak dapat dihindari.
"Akibat kecelakaan tersebut, pengendara mengalami luka ringan dan kendaraan mengalami kerusakan. Penanganan lebih lanjut dilakukan oleh Unit Lantas Polsek Kotagede," jelas AKP Sutarto.
Dari hasil pemeriksaan awal, diduga pengendara Honda Supra kurang memperhatikan situasi dan jarak aman saat menyeberang jalan.
Kapolsek Kotagede AKP Sutarto, S.H., M.M., mengimbau kepada seluruh pengguna jalan agar selalu berhati-hati, mematuhi aturan lalu lintas, dan memperhatikan situasi sekitar sebelum menyeberang atau berbelok.
"Keselamatan di jalan raya menjadi tanggung jawab bersama. Mari saling menghormati dan waspada agar terhindar dari kecelakaan," pesannya. Selama proses penanganan, situasi di lokasi kejadian tetap aman dan terkendali. (Humas Polsek Kotagede)
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini
