polresjogja@gmail.com (0274) 543920

Polsek Wirobrajan Beri Ucapan Selamat HUT TNI ke-78 ke Koramil Wirobrajan

5 Oct 2023    13:29

Kapolsek Wirobrajan Kompol Ahmad Djaeni, SH., MH, bersama anggotanya dan staf gabungan Kemantren Wirobrajan, memberikan nasi tumpeng dan ucapan selamat HUT TNI ke-78 kepada Danramil Wirobrajan, Kamis (5/10/2023).

Kunjungan Polsek Wirobrajan beserta rombongan disambut baik oleh Danramil Wirobrajan Mayor Inf. Tri Widiarto beserta anggota.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Wirobrajan menyampaikan ucapan selamat HUT TNI ke-78. Ia berharap, sinergitas antara TNI-Polri dan Kemantren Wirobrajan dapat terus terjaga dan semakin kuat.

"Kami berharap TNI-Polri dan semua elemen masyarakat selalu kompak, solid, dan tetap bersinergi sebagai benteng keutuhan NKRI. Semoga semangat kebersamaan ini semakin meningkatkan motivasi guna menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Wirobrajan," kata Kapolsek Wirobrajan.

Sementara itu, Danramil Wirobrajan Mayor Inf. Tri Widiarto mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan ucapan selamat HUT TNI dari Polsek Wirobrajan beserta rombongan. Ia berharap, sinergitas antara TNI-Polri dan Kemantren Wirobrajan dapat terus ditingkatkan. (Humas Polsek Wirobrajan)


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini