polresjogja@gmail.com (0274) 543920

Sinergi TNI-Polri Amankan Kunjungan Wamen Pariwisata di Kampung Wisata Purbayan Kotagede

18 Jan 2026    10:28

Kapolsek Kotagede, AKP Sutarto, S.H., M.M., memimpin langsung jalannya pengamanan kunjungan kerja Wakil Menteri Pariwisata Republik Indonesia, Ni Luh Enik Ermawati, di kawasan Between Two Gates, Purbayan, Kotagede, Sabtu (17/01/2026) pagi.

Pengamanan dilakukan secara terpadu dengan melibatkan personel dari Koramil Kotagede serta Satpol PP BKO Kemantren Kotagede. Petugas ditempatkan di sejumlah titik strategis, mulai dari rute perjalanan hingga lokasi utama kunjungan guna memastikan seluruh rangkaian acara berjalan aman dan lancar.

Dalam kunjungannya ke Kampung Purbayan, Wakil Menteri Pariwisata meninjau langsung potensi ekonomi kreatif lokal. Wamen berkesempatan menyaksikan proses pembuatan makanan tradisional Kembang Waru serta melihat detail kerajinan perak yang menjadi ikon sejarah Kotagede.

Wamen Pariwisata juga berdialog secara interaktif dengan para perajin dan pelaku UMKM. Ia menyampaikan apresiasi atas kegigihan masyarakat dalam melestarikan warisan budaya sebagai daya tarik wisata berkelanjutan yang mampu menopang ekonomi kreatif wilayah.

Kapolsek Kotagede, AKP Sutarto, S.H., M.M., menjelaskan bahwa pola pengamanan dilakukan dengan pendekatan yang humanis agar tetap memberikan kenyamanan bagi tamu negara maupun warga sekitar yang antusias menyaksikan kunjungan tersebut.

"Kami bersinergi dengan TNI dan jajaran terkait untuk memastikan kunjungan kerja ini berjalan kondusif. Kotagede merupakan kawasan wisata budaya yang penting, sehingga kehadiran Polri di sini bertujuan untuk menjamin keamanan objek wisata sekaligus mendukung penguatan ekonomi kreatif masyarakat," jelas AKP Sutarto.

Kunjungan kerja ini diharapkan menjadi momentum bagi Kampung Purbayan untuk semakin dikenal di kancah nasional maupun internasional sebagai destinasi wisata berbasis budaya yang unggul di Kota Yogyakarta. Seluruh rangkaian kegiatan berakhir dengan tertib dan lancar. (Humas Polsek Kotagede)


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini