polresjogja@gmail.com (0274) 543920

Dukung Kerukunan dan Integritas, Polsek Pakualaman Hadiri Rakor Jalan Sehat Kemenag Yogyakarta

12 Dec 2025    13:32

Kapolsek Pakualaman AKP Margono, S.H., M.A.P., bersama beberapa anggotanya, menghadiri Rapat Koordinasi Persiapan Jalan Sehat Kerukunan. Rakor tersebut berlangsung di Ruang PPID Kementerian Agama (Kemenag) Kota Yogyakarta pada Jumat pagi (12/12/2025).

Rapat dipimpin langsung oleh Kepala Kemenag Kota Yogyakarta, H. Ahmad Shidqi, S.Psi., M.Eng., selaku penanggung jawab kegiatan. Pertemuan ini juga dihadiri oleh perwakilan Panit Intelkam Polsek Pakualaman, Kasi Humas Polsek Pakualaman, Panit Lantas Umbulharjo, Kepala UPT Public Safety Center 119 DIY serta tamu undangan lainnya.

Jalan Sehat Kerukunan Antarumat Beragama ini diselenggarakan sebagai upaya memperkuat budaya integritas dan mendukung terwujudnya zona Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) serta Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) di lingkungan Kemenag Kota Yogyakarta.

Rencananya, kegiatan akan dilaksanakan pada Selasa, 16 Desember 2025, mulai pukul 07.30 WIB, dengan titik start dan finish di Kantor Kemenag Kota Yogyakarta. Rute yang akan ditempuh meliputi: Kantor Kemenag - Jalan Kusumanegara (selatan) - Jalan Sukonandi (utara) - Simpang Bausasran (barat) - Jalan Ki Mangun Sarkoro - dan kembali ke Kantor Kemenag.

Untuk menjamin kelancaran dan ketertiban acara, pengamanan rute dan pengaturan lalu lintas akan dilaksanakan oleh personel gabungan dari Polsek Pakualaman dan Polsek Umbulharjo.

Kapolsek Pakualaman AKP Margono menyampaikan dukungan penuh pihaknya terhadap inisiatif Kemenag Kota Yogyakarta. "Kami sangat mengapresiasi dan mendukung penuh kegiatan Jalan Sehat Kerukunan ini. Selain untuk kesehatan, kegiatan ini sangat baik dalam merawat toleransi dan kebersamaan antarumat beragama di Yogyakarta. Personel kami akan bersiaga penuh untuk memastikan seluruh rangkaian acara dan rute berjalan lancar dan aman, sehingga masyarakat dapat berpartisipasi dengan nyaman," tegasnya. (Humas Polsek Pakualaman) 


Tribrata News Terkait

Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini