Himbauan Keselamatan Berkendara di Musim Hujan: Warga Yogyakarta Diminta Waspada
22 Feb 2024 10:45

"Hujan disertai angin kencang yang berpotensi terjadi di Yogyakarta selain mengakibatkan jalanan licin, juga berpotensi adanya pohon tumbang di jalanan. Saya imbau masyarakat meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan," ungkap AKP Dwi.
Dalam rangka menghindari potensi kecelakaan dan meminimalkan risiko terjadinya korban jiwa, masyarakat dihimbau untuk mengurangi kecepatan saat berkendara. "Kami mengajak seluruh pengguna jalan untuk menyesuaikan kecepatan kendaraan sesuai dengan kondisi cuaca dan jalan. Hal ini menjadi kunci keselamatan kita bersama," tambahnya.
Tak hanya itu, AKP Dwi juga menyarankan kepada masyarakat yang tidak memiliki kepentingan mendesak untuk tetap berada di rumah, mengingat cuaca di wilayah Yogyakarta saat ini tidak menentu. Tindakan ini diharapkan dapat meminimalkan risiko kecelakaan dan memastikan keselamatan masyarakat.
Himbauan ini disampaikan sebagai langkah proaktif pihak kepolisian dalam menjaga keselamatan warga Yogyakarta di jalan raya.
Kasi Humas Polresta Yogyakarta berharap agar masyarakat dapat menjadi bagian dari upaya keselamatan bersama dan menghindari potensi risiko yang dapat timbul akibat kondisi cuaca yang tidak stabil.
Tribrata News Terkait
Jangan lupa baca juga berita-berita online terkait di bawah ini